Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example 728x250
DAERAH

Selain Oknum Kades dan Guru, ada Oknum Polisi?

22
×

Selain Oknum Kades dan Guru, ada Oknum Polisi?

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

PARIGI | KORANINDIGO – Kasus asusila setubuhi anak di bawah umur di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) seret 10 orang jadi tersangka. Selain oknum Kepala Desa (Kades) dan guru, korban juga memberi keterangan bahwa ada oknum anggota kepolisian diduga turut terlibat.

BERITA TERKAIT:
Tersangka Kasus Setubuhi Anak Bawah Umur Bertambah
Gagahi Anak di Bawah Umur, Oknum Kades Terancam 15 Tahun
Kekerasan Terhadap Anak Didominasi Kejahatan Seksual
Kasus kekerasan Anak dan Perempuan di Sulteng Masih Tinggi

Example 300x600

“Berdasarkan keterangan dari korban, salah satunya adalah oknum anggota kepolisian. Pihak kepolisian masih menyelidiki”, kata Kabid Humas Kepolisian Daerah (Polda) Sulteng Kombes Pol. Djoko Wienartono.

Namun sejauh ini, kata Djoko Wienartono, dari hasil periksa saksi-saksi belum ada keterangan signifikan mengarah atas keterlibatan oknum anggota kepolisian disebutkan oleh korban.

“Dari pemeriksaan saksi, maupun tersangka yang sudah ada, belum ada keterangan signifikan sehingga belum ada alat bukti. Masih satu (alat bukti), yakni pengakuan korban,” katanya.

Menurut Kabid Humas Djoko, saat ini korban telah mendapatkan pendampingan dari DP3A Sulteng.

Lima tersangka kasus setubuhi anak di bawah umur masing-masing HR dan AF, AG, E dan R di Polres Parimo. foto: Antara

Sebelumnya, seorang anak di bawah umur sebut saja Bunga (nama samaran) berasal dari Kabupaten Poso dikabarkan menjadi korban tindak asusila dari sejumlah pria di Parimo.

Berdasarkan pengakuan Bunga, dirinya mengikuti rekannya berinisial YN bekerja di Parimo dan menjadi stoker di Rumah Adat Kaili Desa Taliabo, Kecamatan Sausu pada tahun 2022 , saat Bunga berusia 15 tahun.

BERITA LAINNYA:
Ada Oknum Dewan Diduga Terlibat Jaringan Narkoba?
Polresta Palu Sita 3,7 Ton BBM Diduga Ilegal
Dalam Lima Bulan, Polda Sulteng Ungkap 230 Kasus Narkoba

Bunga mengaku mendapatkan perlakukan tak senonoh dari 11 orang pria dewasa, diantaranya oknum Kades dan oknum guru dengan tempat dan waktu berbeda-beda.

Berdasarkan keterangan Bunga, didapatkan informasi bahwa kasus asusila menimpa dirinya, terdapat keterlibatan seorang oknum anggota polisi. (Ant/Ind)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DAERAH

TERBITNYA tiga Izin Pertambangan Rakyat (IPR) di Desa Buranga, Kecamatan Ampibabo, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng) menimbulkan rentetan pertanyaan. Mendorong keingintahuan, kemelut mulusnya IPR diterbitkan Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Sulteng pada 8 Januari 2025. Penulis: Novita…

DAERAH

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) memberikan warning atau peringatan keras kepada seluruh anggota DPRD agar tidak bermain-main dan berpesta pora dalam program pokok pikiran (pokir). KPK melihat praktik permainan pokir tergolong tinggi. Lembaga anti-rasuah KPK melansir bahwa, dana pokir bukan merupakan ajang bagi-bagi…

DAERAH

KORUPSI di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) adalah masalah serius yang tak hanya merugikan keuangan negara, tetapi juga merusak kepercayaan publik dan menghambat pembangunan. Praktik ini sering melibatkan modus operandi sistematis, dimana oknum anggota DPRD bekerja sama dengan pihak tertentu untuk memanfaatkan…

DAERAH

“RDP mengambil kesimpulan untuk mendorong agar IPR di Desa Buranga ditinjau kembali. Sebab terdapat beberapa syarat pengurusan izin terlewatkan” KOMISI III DPRD Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng) gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bahas polemik Izin Pertambangan Rakyat (IPR) di Desa Buranga,…

DAERAH

AKTIVITAS tambang emas ilegal di Desa Karya Mandiri, Kecamatan Ongka Malino, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), mencerminkan kompleksitas persoalan hukum, moralitas, dan ketidakadilan sosial mengakar di Indonesia. Pertambangan tanpa izin (Peti) beroperasi di bantaran Sungai Karya Mandiri beserta alat…

DAERAH

KEGIATAN pertambangan tanpa izin (Peti) di Desa Karya Mandiri, Kecamatan Ongka Malino, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng), masih terus berlangsung. Maju tak gentar, aktivitas penambangan emas di Karya Mandiri mencerminkan kompleksitas persoalan hukum, moralitas, dan ketidakadilan sosial mengakar di negeri….

Verified by MonsterInsights